Kalis_Hanca

 Kamis Menulis


Hanca


Kamis menulis datang lagi. Saya membuka grup. Tantangan kali ini bertema Hanca … hmmm. Apa ya itu … Kubaca postingan berikutnya. Dari postingan rekan di grup baru saya mengetahui hanca itu berarti pekerjaan yang tertunda. Kata itu serapan dari Bahasa Sunda. Kebetulan nih ada rekan asli Sunda.

“Punteun uwa, hanca itu bahasa Sunda ya?  Artinya apa?” tanya saya dengan bahasa campuran.

“Hanca itu artinya pekerjaan yang belum selesai dikerjakan,” jawab uwa Siti.

“Oh, kitu. Hatur nuhun uwa,” balas saya.

Saya pun segera googling saja di pranala https://kbbi.web.id/hanca. Benar rupanya. Hanca (n) pekerjaan yang tertunda. Menghanca (v) berarti melanjutkan pekerjaan yang tertunda. Jleb. Pas pisan. Pas pisan jeung kondisi urang (kataku dalam hati)

Hancaku saat ini menuntaskan naskah buku solo sebagai salah satu syarat lulus mengikuti pelatihan menulis Omjay.  Saya seorang ibu rumah tangga dan mengajar di sekolah. Sebenarnya kalau dilihat sih tidak sesibuk rekan-rekan dengan seabrek kegiatan. Namun si hanca pun menghampiri saya.

PTMT sudah dilaksanakan juga di sekolah saya. Ternyata kondisi ini sedikit banyak memengaruhi. Ini salah satu si hanca mendekat eh menempel mungkin ya lebih tepatnya. Kegiatan khas seorang ibu rumah tangga pun cukup menyita waktu. Tidak perlu dijelaskan yah he..he.

Bergabung di beberapa grup antologi dengan genre yang berbeda. Sepertinya ini juga salah satu penyebab hanca yang saya alami.  Maaf ya sobat lage, bukan maksud saya menyalahkan beberapa grup menulis. Lebih tepatnya, saya kurang fokus untuk menyelesaikan buku solo saya karena ingin menulis genre yang lain pula.  Saya harus lebih fokus lagi. Buku solo masih dalam impian. Alhamdulillah, satu buku antologi bersama rekan di Karawang selesai hari ini. Tinggal menghanca buku solo. Semoga segera terwujud. Aamiin.

 

#Kamis Menulis

#edisi 14 Oktober 2021

 

Daftar Pustaka:

Sumber: Kamus Bahasa Indonesia edisi elektronik (Pusat Bahasa, 2008)


6 Responses to "Kalis_Hanca"

  1. Benar kita harus fokus pada kegiatan agar menghanca bisa segera dilakukan. Semangat Bu.

    BalasHapus
  2. Semangat Ibu ... ayo... kita bisa.

    BalasHapus
  3. Semangat untuk menghanca buku solonya ya Bu, sukses..

    BalasHapus
  4. Semoga segera bisa mengelak dari si hanca agar segera pecah telor buku solonya Bu

    BalasHapus
  5. Semoga hanca buku solonya segera terwujud. Aminn

    BalasHapus
  6. Semoga segera beres ya Bu targetnya. Semangat. Hehe

    BalasHapus